Assalamu'alaikum wr wb.
Perkenalkan nama saya muhammad yasir biasa dipanggil yasir.
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas materi tentang cara " Routing RIPv2 ".
*PENGERTIAN* :
Rip adalah kependekan dari Routing Information Protocol. Merupakan suatu metode Routing Dinamik yang di gunakan pada jaringan Lan maupun Wan dan menggunakan Distance Vector. Rip pertama kali di definisikan dalam RFC 1058 dan pengertian Rip versi 2 adalah merupakan perbaikan dari RIP versi 1. pada RIP versi 2 telah mendukung penggunaan Classless Network, sehingga informasi table routing yang disebarkan termasuk subnet yang tidak default / jaringan yang sudah di subnet.
*TUJUAN* :
1. Dapat memahami lebih dalam tentang routing
2. Dapat menkonfigurasi router agar bisa routing RIPv2
3. Dapat menerapkan fungsi routing RIPv2 dalam sebuah jaringan
*ALAT DAN BAHAN* :
~Cisco Packet Tracert
~3 Buah Router
~2 Buah Kabel Cross
*TAHAP PELAKSANAAN* :
1. Langkah awal mari kita buat topologinya seperti gambar dibawah ini.
2. Selanjutnya kita konfigurasi pada Router1 seperti gambar dibawah.
3. Kemudian kita pindah ke Router2, Lalu kita konfigurasi juga seperti gambar dibawah.
4. Setelah itu kita pindah ke Router3, Lalu sama kita konfigurasi juga seperti gambar dibawah.
Setelah selesai men-setting ip address pada interface Ethernet seperti diatas, kita juga harus setting IP di interface loopback , yang fungsinya seolah-olah jaringan local dari Router tsb. Tapi jika tidak ingin membuatnya juga tidak masalah , ini kan Cuma buat pengibaratan jaringan local nya , dan biasanya menggunakan IP dengan /32.
5. Konfigurasi pada Router1.
6. Kemudian Konfigurasi juga pada Router2.
7. Setelah itu kita konfigurasikan juga pada Router3.
Selanjutnya kita konfigurasikan Routing RIP nya, tambahan nih kalo di Routing Dynamic itu kita hanya perlu memasukkan Network Router masing-masing. Nanti untuk routing nya biarlah si Router yang mengerusunya.
8. Disini kita konfigurasi pada Router1.
9. Kemudian di Router2 juga kita daftarkan.
10. Lalu jangan lupa juga di Router3 nya.
Selanjutnya silahkan cek table Routing nya , maka akan muncul table routing yang dibuat oleh routing RIP , ditandai dengan huruf “R” di depannya.
11. kita cek dengan menggunakan perintah "show ip route" pada mode privilage.
Kemudian test ping antar client , kita bisa ping IP loopback nya ataupun IP interfacenya, tidak ada bedanya. Asal bisa reply artinya berhasil.
12. Kita test ping antar client seperti gambar dibawah.
Jika sudah reply artinya berhasil.
Mungkin cukup sekian pembahasan materi dari saya dan mohon maaf bila ada kesalahan :)
Sekian dan Terima Kasih
Wassalamu'alaikum wr wb.














Tidak ada komentar:
Posting Komentar